Cermati rantai makanan di ekosistem kebun berikut !
Tanaman bayam --> Belalang --> Laba - laba --> Burung Pelatuk
Apabila terjadi ledakan populasi belalang, kemungkinan yang terjadi dalam rantai makanan tersebut adalah ...
a. Populasi tanaman bayam meningkat
b. Populasi burung pelatuk menurun
c. Populasi tanaman bayam tetap
d. Populasi laba - laba meningkat
Jawabannya adalah : D
Pada ekosistem kebun tersebut, tanaman bayam berperan sebagai produsen, belalang berperan sebagai konsumen I, laba - laba berperan sebagai konsumen II dan burung pelatuk berperan sebagai konsumen III. Belalang merupakan hewan herbivora yang memakan tanaman bayam. Apabila terjadi ledakan populasi belalang, maka populasi tanaman bayam akan menurun karena dimakan belalang. Sementara itu, populasi laba - laba akan meningkat karena makanannya yaitu belalang melimpah. Peningkatan populasi laba - laba akan diikuti oleh peningkatan populasi burung pelatuk karena laba - laba merupakan makanan burung pelatuk.
Semoga jawaban dari kami bisa membantu...
Soal diambil dari : Detik - detik Ujian Nasional 2015 / 2016
Semoga jawaban dari kami bisa membantu...
Soal diambil dari : Detik - detik Ujian Nasional 2015 / 2016
0 Response to "Kemungkinan yang Terjadi Dalam Rantai Makanan"
Post a Comment